Tuesday, January 28, 2014

Depresi akan hidup? Akses website ini

9:45 AM


Ketika hidup sudah tidak seperti yang diinginkan lagi, ada kalanya seseorang berupaya untuk mengakhiri
hidupnya sendiri. Terinspirasi aksi bunuh diri yang semakin marak di beberapa negara itu, ada sebuah website yang inspiratif untuk mengajak semua orang agar lebih mencintai hidup.

Sebuah website yang bernama Collect the Reasons hadir di tengah maraknya aksi bunuh diri yang marak di beberapa negara belakangan ini. Dalam situs yang menggunakan background putih tersebut, siapa saja dapat menuliskan motivasi, inspirasi dan imbauan semangat untuk dirinya sendiri atau juga orang lain.

Depresi akan hidup? Akses website ini

Pencipta dari website ini, seperti yang dikutip dari Daily Dot (27/01), menjelaskan, "Diciptakannya website ini dengan tujuan untuk mengingatkan kembali kepada diri kita sendiri kenapa kita masih harus tetap hidup di planet indah ini melalui tulisan beserta alasannya."

Pembuat situs Collect the Reasons ini juga menjelaskan bahwa dengan diciptakannya website itu maka mereka ingin membantu siapa saja yang sedang kalut, stres, depresi atau sejenisnya untuk kembali bersemangat dan tersenyum serta meneruskan kembali hidupnya.

Ketika mengakses Collect the Reasons, maka Sobat akan dihadapkan pada satu laman yang di bagian atasnya terdapat 3 buah kolom untuk di isi. Kolom pertama atau yang teratas adalah kolom untuk menuliskan alasan kenapa Sobat harus tetap hidup di dunia ini. Kolom kedua dan ketiga adalah isian untuk nama dan tempat asal.

Pengakses tidak diwajibkan sign in atau sejenisnya dan dapat memasukkan apa saja opini ke dalam website tersebut. Tidak hanya itu, pengakses Collect the Reasons juga dapat sharing tulisan-tulisan yang bagus-bagus tersebut ke jejaring sosial mereka seperti di Facebook, Twitter, Google+ dan Draugiem.lv.

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

23 komentar:

  1. barusan saya buka, kata-katanya bagus-bagus..

    ReplyDelete
  2. sebuah web site yang memotivasi orang2 yang sedang terpuruk
    mantap sekali
    :)

    ReplyDelete
  3. kalau kita ikutan bisa nggak sob tapi nggak ngerti bahasanya

    ReplyDelete
  4. nanti dicoba kunjungi... makasih atas sharenya sob :)

    ReplyDelete
  5. menginspirasi sekali ini maz , ,
    thanks ya

    ReplyDelete
  6. kesimpulannhya, kalau sedih atau galau ya jangan terllu.. justru cari kesibukan agar tidak berlarut-larut dalam kesedihannya :)
    follback sob..

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya bener banget sob, buat alternatif aja hehe

      Delete
  7. Jadi penasaran nih, akhirnya buka deh link websitenya hehe :D

    ReplyDelete
  8. nice mas articel nya sangat bermutu dan sangat membantu

    ReplyDelete
  9. bagus infonya mas . . . lumayankan bisa ngajak yang mau bunuh diri senyum lagi

    ReplyDelete
  10. Waaah, website yang sangat unik
    Membantu semua orang untuk berbuat baik

    ReplyDelete

BACA SEBELUM KOMENTAR :
- Berkomentarlah seadanya dan saya akan terima komentar apapun, yang penting tidak berkata kotor dan sejenisnya
- Direkomendasikan Berkomentar memakai Open ID supaya Mudah Blogwalking.
- Sobat juga bisa menjawab pertanyaan dari orang lain yang belum admin jawab.
- Jika Ada Pertanyaan Yang Belum Admin Jawab,Admin Mohon Maaf Karena Keterbatasan Pengetahuan.
- Jangan sekali-kali menggunakan link aktif/hidup karena otomatis dianggap spam/terhapus

 

© 2013 Ngampus_ID. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top